Final Fantasy X Aeon

Final Fantasy X Aeon - Bagi pecinta game RPG pasti tidak akan melupakan salah satu RPG terbaik  keluaran Square Enix, Final Fantasy. Kali ini saya akan menjelaskan sedikit tentang aeon dari game Final Fantasy X yang mendapat penghargaan sebagai game RPG terbaik tahun 2001.

Aeon adalah sebutan untuk makluk panggilan ( summoned beast ) yang dipanggil oleh para summoner. Pada game ini yang menjadi summoner adalah Yuna , gadis muda yang berumur 17tahun. Dia menjadi summoner karena mengikuti pekerjaan ayahnya dahulu yang adalah seorang summoner.

Pada game ini ada sekitar 10 aeon, yang bisa kamu dapatkan baik sejalan alur cerita ataupun dari side quest yang disediakan. Aeon beast yang bisa kamu dapatkan dari story line game ini adalah Valefor, Ifrit, Ixion, Shiva, and Bahamut. Sedangkan aeon beast yang bisa kamu dapatkan dari story line adalah Yojimbo, Anima, Cindy, Sandy, and Mindy. Dan perlu kita ketahui Cindy, Sandy, dan Mindy bisa didapatkan sekaligus yang biasa disebut Magus Sisters.

Masing-masing aeon bisa didapatkan dengan menyelesaikan cloister of trial pada setiap teample yang kamu lewati. Dan jangan lupa mendapatkan Destruction Sphere pada saat menjalankan tantangan disetiap teample karena itu syarat utama kamu dapat membuka Anima dan juga Magus Sisters.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar